SOSIALISASI PROGRAM SEKOLAH


Pendidikan adalah tanggung jawab antara orang tua, sekolah dan masyarakat, oleh karena itu semua unsur harus saling mendukung, menjalin kerja sama yang baik.
Dalam rangka menjalin hubungan antara 3 pilar pendidikan itulah SMP Negeri 3 Wonogiri melakukan "Soialisasi Program Sekolah".
Di hadapan orang tua wali siswa dari kelas VII s,d kelas IX kepala sekolah melaporkan peningkatan keberhasilan baik akademik, maupun non akademik, dan menyampaikan program2 unggulan yang menyangkut program pembelajaran, sarana prasarana sekolah maupun kegiatan yang akan dilakukan pada tahun pelajaran 2011/2012. "Sekolah tidak akan bisa berbuat banyak tanpa dukungan dari seluruh orang tua/wali siswa" kata kepala sekolah.
Hadir pula pada acara itu Ketua DPRD kabupaten Wonogiri, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Wonogiri, Kabag Pembangunan Pemda Wonogiri dan pengawas SMP/SMA Kabupaten Wonogiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar