Beberapa tahun yang lalu, para peneliti dari University of
California dan University of Miami melakukan penelitian pada tentang ucapan
syukur. Mereka meneliti bagaimana sikap mengucap syukur dapat mempengaruhi
emosi dan kesejahteraan kita. Hasilnya sebagai berikut:
- Orang yang mengucap syukur dan menuliskannya di buku harian, lebih sedikit mengalami gangguan fisik, merasa hidup mereka secara keseluruhan lebih baik, dan lebih optimis menghadapi minggu berikutnya dibandingkan mereka yang tidak mengucap syukur.
- Orang yang mencatat dan mensyukuri hal-hal yang terjadi dalam hidup mereka lebih maju dalam hal akademik, hubungan dengan orang lain, dan kesehatan).
- Orang yang mengucap syukur setiap hari dilaporkan lebih senang menolong prang lain yang kena masalah.
- Mereka yang senang mengucap syukur dilaporkan memiliki tingkat emosi positif yang lebih tinggi, kepuasan hidup, vitalitas, dan optimisme yang lebih tinggi. Stres dan depresi mereka lebih rendah. Mereka yang suka mengucap syukur bisa lebih kuat menghadapi keadaan yang tidak baik.
Mengucap syukurlah dalam segala keadaan!!! Artinya
belajarlah menjadikan ucapan syukur KEBIASAAN ANDA.Dalam segala
keadaan... Baik anda sedang mengalami kejadian yang menyenangkan, maupun
ketika apa yang terjadi tidak sesuai dengan harapan, dan mengecewakan kita.
Ketika anda terbiasa mengucap syukur, anda akan menerima kelimpahan anugerah
dalam hidup anda!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar